Super Kawaii Cute Cat Kaoani

Senin, 03 Februari 2025

Saham Bank Raksasa Kompak Melemah di Tengah Koreksi IHSG

IDXChannel – Empat saham bank raksasa serentak melemah hingga penutupan sesi I, Senin (3/2/2025) di tengah tekanan jual di pasar secara umum.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham bank BUMN PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) merosot 4,98 persen menjadi Rp5.725 per saham.

Saham bank pelat merah lainnya, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) terdepresiasi 2,73 persen dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) minus 1,18 persen.

Tidak hanya trio bank BUMN, saham bank Grup Djarum, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), juga memerah 2,38 persen.

Sementara, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun 2,27 persen ke level 6.947,77.

Pelemahan IHSG hari ini seiring tertekannya pasar saham global setelah tarif yang diberlakukan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terhadap sejumlah negara memicu kekhawatiran akan perang dagang luas dan dampaknya terhadap pertumbuhan global.

Bank Indonesia (BI) turun tangan di pasar valuta asing untuk menjaga kepercayaan dan keseimbangan pasokan serta permintaan, seiring melemahnya rupiah lebih dari 0,98 persen terhadap dolar AS menjadi Rp15.459 per USD pada Senin (3/2).

Kepala Departemen Pengelolaan Moneter BI, Edi Susianto, mengatakan kepada Reuters, pelemahan rupiah dipicu oleh reaksi pasar terhadap kebijakan Presiden AS Donald Trump yang memberlakukan tarif impor pada Kanada, Meksiko, dan China, serta kekhawatiran akan perang dagang yang lebih luas.

Kanada dan Meksiko langsung menyiapkan langkah-langkah balasan, sementara China menyatakan akan menggugat tarif Trump di Organisasi Perdagangan Dunia.

Tarif tersebut, yang dituangkan dalam tiga perintah eksekutif, mulai berlaku Selasa.

“Langkah Trump ini menjadi pukulan pertama yang bisa memicu perang dagang global yang merusak serta lonjakan inflasi di AS yang datang lebih cepat dan lebih besar dari perkiraan awal,” kata analis Capital Economics, Paul Ashworth. (Aldo Fernando)

Disclaimer: Keputusan pembelian/penjualan saham sepenuhnya ada di tangan investor.



Berita ini dikutip dari : IDX Channel
Market news, TIM RISET IDX CHANNEL 03/02/2025 12:25 WIB

0 comments:

Posting Komentar